Akhirnya tersangka kasus korupsi GAYUS TAMBUNAN berhasil ditangkap dengan baik di Hotel Mandarin Orchard Road Singapura. Gayus Tambunan menjadi kunci dalam kasus mafia pajak senilai 28M, berkat informasi yang disampaikan oleh Komjen Susno Duadji.
Menurut sekretaris Satgas Pemberantasan Mafia Hukum Denny Indrayana, dirinya dan anggota Satgas lainnya, Mas Achmad Santosa dan tim dari Mabes Polri dibawah pimpinan Kabareskrim Komjen Pol Ito Soemardi memang terbang menuju Singapura.
Satgas mendarat di Bandara Internasional Changi pukul 7.15 malam waktu setempat dan sempat istirahat sebentar.
Kemudian makan malam sambil berdiskusi soal rencana tindak lanjut penangkapan Gayus di Asian Food Court, Lucky Plaza. Saat sedang makan malam itulah, tanpa disengaja mereka melihat Gayus melintas.
“Kami melihat Gayus sedang ingin membeli makan malam,” ujar Denny.
Kemudian Gayus diajak makan malam bersama. Sambil makan itulah, Satgas membujuk Gayus untuk mau pulang ke Jakarta. Setelah berdiskusi panjang lebar selama satu jam, Gayus pun luluh. Dia bersedia untuk pulang.
“Kemudian kami pertemukan dengan tim Kabareskrim. Insya Allah kami akan segera kembali ke tanah air,” tutup Denny.
Malam ini Polri berhasil mengamankan Gayus di Hotel Mandarin Orchard Road Singapura. Gayus menyerahkan diri tanpa perlawanan. Bersama keluarganya, Gayus langsung diamankan Tim Polri yang dipimpin Kombes Pol M Iriawan. Selain itu hadir pula tim independen di lokasi menyaksikan penangkapan Gayus.
Sumber : Detiknews.com
Tidak ada komentar:
Posting Komentar